Festival Film Korea di Indonesia

Aneka Informasi - Korean Film Festival 2013 dibuka dengan film "Boomerang Family" di blitzmegaplex Grand Indonesia, Jakarta, Selasa malam.Acara festival film ini digelar untuk mengenalkan film-film terbaru yang berisi budaya tradisional maupun kontemporer kedaerahan. Dalam acara yang juga dihadiri oleh  Kim Young Sun, selaku Duta Besar Republik Korea untuk Indonesia dalam kata sambutannya.

Festival Film Korea di Indonesia

Pembukaan tersebut juga dihadiri oleh sutradara dan dua aktor dari film Boomerang Family, yaitu Song Hae Sung, tak ketinggalan Park Hae Il, dan juga Yoon Je Moon yang turut menggunting pita sebagai peresmian dibukanya dalam ajang KFF tahun 2013. Tampak juga kehadiran beberapa sutradara, aktor dan artis asal Indonesia, Christine Hakim, Roy Marten, Karina Salim, termasuk juga sutradara Joko Anwar, boyband S4, dan girlband SOS yang datang di pembukaan KFF 2013.

Sebuah acara festival film tahunan ini yang diselenggarakan resmi oleh Kedutaan Besar Republik Korea sejak 2009 berlangsung hingga 30 Juni 2013 lalu di blitzmegaplex Grand Indonesia dan Pacific Place di Jakarta serta Paris Van Java Bandung, sepertinya memang menuai kesuksesan.Sepuluh film Korea Selatan dari beragam genre yang masuk dalam box office ditayangkan dalam perhelatan ini. Tahun ini, KFF yang diadakan bertepatan juga dengan perayaan 40 tahun hubungan diplomatik Indonesia-Korea Selatan.

Duta besar Republik Korea untuk Indonesia, Kim Young Sun, yang juga mengatakan bahwa hubungan budaya itu seharusnya berlangsung dua arah yang psitif. Oleh karena itu, maka akan diselenggarakan juga Indonesian Film Festival di Korea pada September mendatang.

0 komentar:

Posting Komentar